NASIONAL, BININTA.COM – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menegur Fadli Zon (Wakil Ketua Partai Gerindra) usai cuitannya di twitter yang menyindir Presiden Jokowi soal banjir di Sintang, Kalimantan Barat.
Teguran Prabowo kepada Fadli diungkapkan Juru Bicara Partai Gerindra, Habiburokhman. Teguran tersebut tidak disampaikan secara langsung melainkan via Sekjend Gerindra Ahmad Muzani.
“Iya, Pak Prabowo (menegur, red) via Sekjend,” ungkap Habiburokhman, seperti dilansir dari Kompas.com, Senin (15/11/2021).
Fadli Zon Sindir Presiden Jokowi
Sebelumnya Politisi Partai Gerindra Fadli Zon mengutip cuitan akun resmi Presiden Jokowi di Twitter. Jokowi mengunggah foto dirinya sedang menjajal motor Kawazaki W175 di sirkuit Mandalika.
“Luar Biasa Pak. Selamat Peresmian Sirkuit Mandalika. Tinggal kapan ke Sintang, sudah 3 minggu banjir belum surut,” tulis Fadli melalui akun twitter @fadlizon seperti terlihat pada Sabtu (13/11/2021).
Habiburokhman menjelaskan, tweet Fadli tersebut tidak mewakili Partai Gerindra maupun Fraksi Gerindra di DPR.
Sehingga pihaknya meminta maaf jika pernyataan Fadli tersebut menimbulkan ketidaknyamanan.
“Kami meminta maaf apabila statement tersebut menimbulkan ketidaknyamanan,” ujarnya. (Red)