Tekan Penyebaran Covid 19, TNI – Polri Sangihe Sidak Pasar Towo’e Tahuna

TNI-Polri lakukan razia di pasar Towo’e. 

SANGIHE, BININTA.COM – Personil gabungan TNI – Polri yang terdiri dari Kodim 1301/Sangihe, Lanal Tahuna dan Polres Sangihe melaksanakan Operasi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan kepada pedagang dan pengunjung pasar rakyat Towo’e yang berada di Kelurahan Sawang bendar Kecamatan Tahuna Induk, Jumat (11/09/2020).

Upaya mencegah meningkatnya penyebaran wabah Virus Corona di masa New Normal, personil gabungan TNI Polri Sangihe melaksanakan penertiban pemakaian masker kepada pedagang dan pengunjung pasar. 
Pada kegiatan tersebut masih banyak di jumpai warga yang masih enggan memakai masker, petugas gabungan TNI Polri memberikan teguran ringan kepada warga yang tidak makai masker serta membagikan masker agar warga lebih disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan. 
Kegiatan tersebut mendapatkan respon positif masyarakat Sangihe, terlebih khusus di wilayah Kecamatan Tahuna.

Sesuai dengan Inpres (Instruksi Presiden) Nomor 06 Tahun 2020, Tentang peningkatan Disiplin dan Gakum Protokol Kesehatan dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19, dengan tujuan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona serta mewujudkan masyarakat yang produktif dan aman Covid 19 dalam masa pandemi.

Dandim 1301/Sangihe Letkol Inf Rachmat Christanto, S.I.P mengatakan,” Sangat di butuhkan kesadaran dan peran serta masyarakat dalam memberantas penyebaran Covid 19. Bukan hanya kita aparat saja, tetapi ini merupakan tanggung jawab kita bersama. Masih banyak kita jumpai warga yang tidak menggunakan masker, dan tertib bila ada pemeriksaan dari petugas. Hal ini menimbulkan keprihatinan bagi kita, di saat pemerintah sedang berusaha memberantas virus corona, malah masih ada segelintir orang yang masih menganggap sepele dan kurang disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, “

“Meski demikian himbauan secara persuasif terus kita lakukan, sampai dengan warga betul-betul sadar akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan bagi keselamatan bersama. Kita tidak pernah tahu apakah terpapar atau tidak, karena virus ini tidak nampak. Makanya kita saling jaga dengan menerapkan pola hidup sehat dan jaga jarak satu sama lain, serta saling peduli dan mengingatkan,” Tutup Dandim.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1301/Sangihe Letkol Inf Rachmat Christanto, S.I.P , Danlanal Tahuna Letkol Laut (P) Yulis Andreas Lorentius, M.Tr.Hanla., M.M , Kapolres Kepulauan Sangihe ; AKBP Tony Budhi Susetyo, SIK. Beserta anggota TNI – Polri Kabupaten Kepulauan Sangihe. (Red/LS)

Pos terkait